Jokowi Lantik Syamsuar-Edy Natar Jadi Gubernur dan Wagub Riau

Dimas Jarot Bayu
20 Februari 2019, 10:44
Gubernur Riau Syamsuar dan Wagub Edy Natar Nasution
ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY
Gubernur Riau terpilih Syamsuar (kiri) dan Wakil Gubernur Riau terpilih Edi Natar Nasution (kanan) melambaikan tangan sebelum acara pelantikan di Istana Negara, Jakarta (20/2/2019).

Hadir juga Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh yang menjadi salah satu pengusung Syamsuar-Edy. Hanya saja, tak tampak pimpinan PKS di pelantikan Syamsuar-Edy. Selain PAN dan Nasdem, PKS diketahui juga menjadi partai pengusung Syamsuar-Edy.

Syamsuar-Edy sebelumnya telah memenangkan Pilkada 2018 melawan tiga pasangan lainnya. Keduanya meraih 799.289 suara di Riau. Sementara pasangan lawannya, Lukman Edy-Hartdianto yang diusung Partai PKB dan Gerindra mendapat 369.802 suara.

Firdaus-Rusli yang diusung Partai Demokrat dan PPP meraih 416.248 suara. Sedangkan pasangan nomor urut 4 Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno yang diusung Partai Golkar, PDI-P dan Hanura meraih 507.187 suara.

Syamsuar sebelumnya menjabat sebagai Bupati Siak selama dua periode, yakni 2016-2021. Adapun Edy Natar Nasution sebelumnya adalah Komandan Korem 031 Wira Bima di Riau.

(Baca juga: Berjasa Bagi Riau, Jokowi Dapat Gelar Datuk Seri Setia Amanah Negara)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...