Investigasi Masih Jalan, Pencopotan Direksi Pertamina Tak Beralasan

Muhamad Fajar Riyandanu
8 Maret 2023, 19:30
pertamina, depo pertamina plumpang, kebakaran depo pertamina plumpang
Donang Wahyu|KATADATA
Aktivitas pengisian bahan bakar minyak ke truk tangki di Depo Pertamina, Plumpang, Jakarta.

Ferdy pun mendesak Kementerian BUMN sebagai pemilik saham tunggal Pertamina untuk terus menyisir para pejabat Pertamina yang miliki tanggungjawab paling dekat kepada insiden kebakaran Depo BBM Plumpang.

"Pertamina juga harus investigas pejabat Pertamina yang menaungi hal-hal teknis, yang tugasnya bersentuhan sehari-hari pada Depo itu," ujar Ferdy.

Juru Bicara Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, mengatakan perseroan tidak ikut andil dalam proses pencopotan Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina, Dedi Sunardi. Fadjar menyampaikan, keputusan perusahaan tersebut seluruhnya berasal dari sikap pemegang saham, dalam hal ini pemerintah melalui Kementerian BUMN.

"Tadi pagi kami menerima surat keputusan dari Kementerian BUMN. Kalau alasannya apakah terkait dengan bencana plumpang, bukan kami yang memtuskan. itu ranah pemegang saham," kata Fadjar lewat pesan singkat.

Lebih lanjut, kata Fadjar, setiap keputusan pengangkatan dan pencopotan pejabat Pertamina merupakan keputusan penuh dari Menteri BUMN. "Kami tidak tahu alasan penghentian dan pengangkatan tiap-tiap pejabat di Pertamina. Itu wewenang penuh Menteri BUMN. Sama seperti presiden mencopot menteri, itu kan haknya," ujar Fadjar.

Katadata sudah mencoba menghubungi Wakil Menteri BUMN Pahala Nugraha Mansury dan Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga untuk menanyakan alasan pencopotan Dedi Sunardi. Namun hingga naskah ini ditulis, dua pejabat Kementerian BUMN tersebut belum memberikan tanggapan.

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir mencopot Direktur Penunjang Bisnis Pertamina yaitu Dedi Sunardi dari jabatannya pada Rabu (8/3). Jabatan Direktur Penunjang bisnis Perusahaan Pertamina akan dirangkap tugaskan oleh Direktur Logistik dan Infrastruktur Pertamina Erry Widiastono.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...