Gandeng Investor, RI Ingin Kembangkan Mobil Terbang

Dimas Jarot Bayu
28 November 2019, 14:26
Airlangga Hartanto mendatangi Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (21/10/2019). Menurut rencana Presiden Joko Widodo akan memperkenalkan jajaran kabinet barunya kepada publik hari ini usai dilantik Minggu (20/10/2019) kemarin untuk masa jabatan k
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut kondisi geografis Indonesia cocok menjadi lokasi pengembangan prototipe mobil terbang otonom.

Investasi Hyundai diresmikan melalui penandatanganan nota kesepahaman Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dengan CEO Hyundai Won Hee Lee pada Selasa sore (26/11). Presiden Joko Widodo juga ikut hadir menyaksikan penandatanganan MoU tersebut.

“Nah tentu ini diharapkan dengan masuknya investasi Hyundai dan banyak industri otomotif lain,” kata Airlangga.

(Baca: Pabrik Baru Hyundai Rp21,8 Triliun di RI Bisa Serap 5.000 Tenaga Kerja)

Adapun, Airlangga mengatakan pengembangan prototipe mobil terbang otonom di Indonesia tak akan dilakukan dalam waktu dekat. Hyundai sendiri pada fase pertama investasinya akan membangun pabrik untuk produksi mobil SUV dengan combustion engine di Bekasi, Jawa Barat.

Pada investasi fase keduanya, Hyundai akan fokus pada pengembangan pabrik pembuatan mobil listrik, pabrik transmisi, penelitian dan pengembangan, serta pusat pelatihan. “Ini belum dalam waktu dekat,” kata Airlangga.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...