Stabilkan Harga Bahan Pokok, Kemendag Gelar Pasar Murah di Depok

Rizky Alika
20 Mei 2019, 15:12
Operasi pasar pangan
Arief Kamaludin | Katadata

Pada bazar tersebut, pengunjung dapat memperoleh sejumlah bahan pokok di bawah harga pasar. Salah satunya harga bawang putih yang dijual Rp 20 ribu per kilogram. Ada pula minyak goreng, daging sapi, telur, beras, minyak goreng, dan  beberapa bahan pokok lainnya.

Bazar digelar agar masyarakat dapat mengakses bahan pokok dengan harga terjangkau. Tuti menyatakan bazar Ramadan atau pasar murah yang digelar Kemendag pada tahun lalu mampu menarik animo masyarakat cukup besar, dengan omzet penjualan lebih dariRp 2 miliar.

(Baca: Jelang Ramadan, Pemerintah Jaga Stok Pangan, BBM, dan Transportasi)

Sekretaris Jenderal Karyanto Suprih menyatakan pihaknya memastikan harga bahan pokok aman menjelang Idul Fitri. Pemerintah bersama asosiasi akan bekerja sama dalam menjaga pasokan. "Jadi harga aman, tidak boleh naik," ujarnya.

Ia pun menenkankan, masyarakat jangan menganggap kenaikan harga bahan pokok pada hari raya sebagai hal yang lumrah. Sebab, harga bahan pokok seharusnya bergerak stabil dan pasokannya terjaga. "Di dunia, hari raya biasanya ada hujan diskon. Di Indonesia terbalik. Tak wajar hari besar keagamaan lalu harga bahan pokok naik," ujarnya.

Halaman:
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...