Harga Beras Tinggi, Penyerapan Bulog Mulai Melambat

Michael Reily
25 April 2018, 20:17
Beras bulog
ANTARA FOTO/Rahmad
Tumpukan beras di Gudang Bulog di Lhokseumawe, Aceh, 31 Januari 2018.

Asosiasi Bank Benih dan Teknologi Tani Indonesia (AB2TI)  di 23 kabupaten produsen beras menyebutkan, harga gabah kering panen pada April 2018  terpantau sebesar Rp 4.319 per kilogram. Sementara harga gabah pada April tahun lalu hanya Rp 3.800 per kilogram.

Bulog pun mendapatkan penugasan untuk menyerap  1,2 juta ton hingga Juni 2018. Sementara per 25 April 2018, Bulog telah membeli setara beras sebanyak 526.386 ton. 

Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB) Dwi Andreas Santos mengungkapkan pemerintah harus melakukan revisi aturan tentang HPP. Pasalnya, penyerapan besar-besaran bakal berakhir pada Mei 2018, sehingga Bulog dan pemerintah menyiapkan langkah guna mengantisipasi ketersediaan pasokan beras di bulan Juni.

Dwi memprediksi harga gabah dan beras tetap tinggi sehingga masih butuh kenaikan HPP. Fleksibilitas yang tidak dicabut juga jadi asumsi harga tetap akan tinggi. “Penyerapan dengan fleksibilitas 20% saja Bulog kesulitan,” ujarnya.

(Baca  Juga: Bulog Buka Tender 219 Ribu Ton Beras Impor dari India dan Pakistan)

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...