Menperin Klaim Penurunan Industri Kecil Akibat Ekonomi Global

Michael Reily
3 Agustus 2017, 15:14
Menteri Perindustriann Airlangga Hartarto
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Grafik: Penurunan Produksi Industri Manufaktur Besar dan Sedang Triwulan II 2017 (YoY)
Penurunan Produksi Industri Manufaktur Besar dan Sedang Triwulan II 2017 (YoY)

Dia juga ingin terjadi diversifikasi dalam ekspor sehingga tidak lagi bergantung kepada satu atau dua negara besar. Sehingga, pengaruh ekonomi global tidak terlalu besar kepada Indonesia. Selain itu, menurut Airlangga, pemerintah juga mencoba mendorong daya beli masyarakat supaya bisa meningkat.

Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudistira mengakui, gejala penurunan ekonomi secara global memang terjadi sejak 2014. Namun, dia menyayangkan sikap pemerintah yang selalu menyalahkan tren global.

(Baca: Penjualan Produsen Indomie Turun Akibat Kompetisi Ketat dan Daya Beli)

Bhima menjelaskan banyak kebijakan yang belum efektif sehingga daya saing Indonesia dengan negara lain masih kalah. "Ada peralihan impor dari negara pemasok industri Indonesia ke negara lain," katanya.

Dia menyebutkan India bisa bertahan dari penurunan ekonomi global dan mampu bersaing dari Tiongkok. Oleh karena itu, dia berharap kebijakan pemerintah seperti Paket Kebijakan Ekonomi XV bisa lebih tepat sasaran.

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...