KPPU Gandeng Tiongkok Guna Selidiki Kartel Bawang

Miftah Ardhian
30 Mei 2017, 19:29
Bawang Putih
Antara
Pedagang bawang putih di Pasar Lhokseumawe, Aceh, Jumat (12/5).

"Kami menduga terjadi pengaturan pasokan ke pasar mulai dari impornya melalui dua pintu masuk utama impor bawang putih ke Indonesia, yaitu pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dan pelabuhan Belawan Medan," kata Syarkawi.

(Baca juga:  17 Tahun, KPPU Hanya Mampu Menindak 13,7 Persen Laporan)

Komposisi volume impor bawang putih di dua pintu masuk utama tersebut 94 persen melalui pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Sedangkan sisanya melalui pelabuhan Belawan Medan.

Diduga, terdapat lima kelompok pelaku usaha yang menguasai impor bawang putih di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dan satu kelompok pelaku usaha menguasai di pelabuhan Belawan Medan.

"Yang kami duga adalah apakah importir ini sengaja atau tidak (menahan stok), kemudian apakah ada tindakan yang dilakukan distributor. Karena berasarkan pengamatan, ada 182 ton yang ditemukan oleh Satgas Pangan ditimbun di gudang," tuturnya.

Halaman:
Reporter: Miftah Ardhian
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...