Semen Indonesia Dibayangi Kinerja yang Melambat

Image title
Oleh
25 Februari 2014, 00:00
2928.jpg
KATADATA | Donang Wahyu
KATADATA | Bernard Chaniago

Harga saham tertinggi yang diprediksi atas saham ini bernilai Rp 17.925 per saham, sedangkan yang terendah Rp 11.500 per saham dalam 12 bulan ke depan.

Menurut Adrianus Bias Prasuryo, saran untuk melakukan hold atas saham Semen Indonesia setelah melihat kinerja perseroan pada kuartal IV-2013. Meski laba bersih mengalami kenaikan, namun tingkat profitabilitas perusahaan justru mengalami penurunan. ?Kami melihat upside harga saham Semen Indonesia sudah turun,? katanya.

Direktur Utama Semen Indonesia Dwi Soetjipto, seperti dikutip dari Investor Daily, mengatakan kinerja tahun lalu dipengaruhi oleh beban usaha yang meningkat. Kenaikan tersebut disebabkan kenaikan harga bahan bakar minyak industri dan tarif dasar listrik.

Hingga pukul 15.00, pada perdagangan Selasa (25/2), saham Semen Indonesia masih di perdagangkan di kisaran Rp 14.675 per saham atau 225 poin (1,51 persen) lebih rendah dari penutupan perdagangan hari sebelumnya.

Halaman:
Reporter: Aria W. Yudhistira
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...