Erick Thohir Janjikan Sarinah Akan Buka Kembali Maret Tahun Depan

Image title
Oleh Maesaroh
9 November 2021, 13:52
Erick Thohir, Sarinah, BUMN
maesaroh/Katadata
Sarinah Department Store

"Bagus-bagus sekali. Saya berharap kedepan semakin banyak produk UMKM yang bisa mendunia,"ujar pejabat kelahiran 30 Mei 1970 tersebut.

Dilansir dari Antara, sebelumnya, Erick Thohir mengungkapkan kemungkinan peresmian dan pembukaan kembali Gedung Sarinah pascarenovasi diundur ke awal 2022.

Dia berharap Sarinah nantinya tidak hanya menjual dan memasarkan produk atau merek lokal.

Sarinah juga harus memiliki kanal pemasaran di luar negeri dengan menjalin kerja sama dengan ritel bebas cukai atau duty-free ternama dunia Dufry.

 Sarinah yang terletak di pusat ibu kota Jakarta bukan hanya sebuah department store tetapi sudah menjadi ikon kota tersebut.

Seperti diketahui, Gedung Sarinah merupakan salah satu gedung pencakar langit dan pusat belanja pertama di Indonesia.

Bangunan ini menjadi bagian proyek mercusuar Presiden Sukarno. Keberadaanya berbarengan dengan Hotel Indonesia dan Patung Selamat Datang.

Sukarno meresmikannya pada 15 Agustus 1966. Biaya pembangunannya berasal dari dana rampasan perang atau kompensasi pemerintah Jepang.

Nama Sarinah dipilih oleh Bung Karno untuk mengabadikan nama pengasuhnya saat kecil. Ia mengaku sangat mengagumi wanita tersebut

Renovasi Gedung Sarinah diperkirakan menelan anggaran Rp 700 miliar. PT Wijaya Karya (Persero) ditunjuk menjadi kontraktornya.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...