Tol Manado-Bitung Akan Rampung Akhir Desember 2021

Cahya Puteri Abdi Rabbi
11 November 2021, 10:49
Kendaraan melintasi jalan tol Manado-Bitung, Airmadidi, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Senin (6/7/2020). Jalan tol ini diharapkan dapat mengurai kemacetan di jalur utama serta memangkas waktu perjalanan dari Manado-Bitung, yang sebelumnya diperlukan wakt
ANTARA FOTO/Adwit B Pramono/hp.
Kendaraan melintasi jalan tol Manado-Bitung, Airmadidi, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Senin (6/7/2020).

Dengan seluruh ruas tol sepanjang 40 kilometer tersebut rampung maka akan memangkas waktu tempuh Manado – Bitung dari waktu tempuh rata-rata 1,5 jam menjadi setengah jam.

Jalan tol ini terintegrasi dengan kawasan industri dan pariwisata sehingga akses lebih mudah dijangkau. Biaya logistik dari Pelabuhan Bitung dapat ditekan, agar kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung juga dapat lebih maju.

Selain itu, kawasan pariwisata juga akan semakin mudah dijangkau. Sehingga diharapkan pariwisata di Sulut berkembang lebih baik setelah berakhirnya pandemi Covid-19.

Tol Manado-Bitung dibangun dengan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dengan nilai investasi total Rp 5,12 triliun. Konstruksi pada ruas Manado – Airmadidi sepanjang 15 kilometer didanai oleh APBN, sedangkan ruas Airmadidi – Bitung sepanjang 25 kilometer dilaksanakan oleh BUJT  PT Jasa Marga Manado – Bitung.

Pembangunan Tol Manado-Bitung sepanjang 40 kilometer dibagi menjadi dua seksi, yakni Seksi 1 Ring Road Manado-Sukur-Air Madidi sepanjang 15 kilometer dikerjakan oleh Kementerian PUPR.

Sedangkan untuk Seksi 2 Airmadidi-Bitung sepanjang 25 kilometer dikerjakan oleh BUJT PT Jasa Marga Manado Bitung. Ini terbagi menjadi Seksi 2A Airmadidi–Danowudu sepanjang 11,5 kilometer dan Seksi 2B Danowudo–Bitung 13,5 kilometer.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...