KAI Teken PSO Rp 2,67 T dengan Kemenhub untuk KA Ekonomi dan Perintis

Image title
31 Desember 2022, 17:16
KAI, kereta api, Kemenhub
ANTARA FOTO/Fransisco Carolio/aww.
Ilustrasi, petugas melakukan perawatan lokomotif kereta api di Depo Lokomotif Medan, Sumatera Utara, Selasa (27/12/2022).

Adapun, sesuai Kepmenhub Nomor KM 249 Tahun 2022, KAI akan mengoperasikan KA Cut Meutia (Kuta Blang-Krueng Geukeuh PP), KA Datuk Belambangan (Tebing Tinggi-Lalang PP), KA LRT Sumatera Selatan (Bandara-DJKA PP), KA Bathara Kresna (Purwosari - Wonogiri PP), dan KA Lembah Anai (Bandara Internasional Minangkabau-Kayu Tanam PP).

Sebagai informasi Kepemenhub 249/2022 merupakan keputusan Menteri Perhubungan terkait penugasan kepada KAI untuk menyelenggarakan layanan angkutan perintis di bidang perkeretaapian, untuk tahun anggaran 2023.

"Semoga penandatanganan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat untuk membantu mobilitas dengan kereta api yang aman dan nyaman," ujarnya.

Di saat yang sama, Direktur Jenderal Perkeretaapian Risal Wasal menyampaikan, bahwa DJKA berkomitmen untuk mendorong masyarakat beralih menggunakan transportasi massal, khususnya moda transportasi kereta api.

"Kami juga berpesan kepada pihak penyelenggara layanan kereta api agar dapat betul-betul memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat sehingga dana PSO dan subsidi KA Perintis ini dapat betul-betul memberikan kebermanfaatan bagi orang banyak,” kata Risal.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...