Warga Jangan Tolak Jenazah Corona, Penguburan Sesuai Prosedur & Fatwa

Image title
11 April 2020, 18:16
pandemi corona, virus corona, tolak jenazah corona, covid-19
ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/foc.
Warga melakukan aksi menutup jalan menuju ke pemakaman Macanda di Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Kamis (2/4/2020), sebagai bentuk penolakan terhadap pemakaman jenazah pengidap Covid-19.

(Baca: Kematian Covid-19 Global Tembus 100.000, Hampir 1,7 Juta Kasus Positif)

Adapun penyebaran pandemi virus corona di seluruh Indonesia jumlahnya terus meningkat. Hingga Sabtu (11/4) total jumlah orang yang positif terinfeksi sebanyak 3.842 kasus atau bertambah 330 kasus.

"Update kasus berdasarkan pemeriksaan positif real time PCR yang digunakan sebagai standar dunia untuk merawat pasien dan menelusuri kontak untuk isolasi pada tanggal 11 April 2020 telah menemukan 330 kasus baru sehingga total menjadai 3.842," kata dia.

Dari jumlah tersebut ada penambahan pasien sembuh sebanyak empat orang menjadi total sebanyak 286 orang. Sementara 21 orang diantaranya meninggal dunia sehingga total korban 327 orang.

Sebagai tambahan informasi, sejak 24 Maret 2020 kasus baru corona di Indonesia bertambah lebih dari 100 orang per hari. Kemarin (10/4) penambahan pasien corona menembus angka 219 orang.

(Baca: Hari Kedua PSBB di Jakarta, Kepolisian Sebut Masyarakat Lebih Patuh)

Halaman:
Reporter: Tri Kurnia Yunianto
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...