Urban+ Ungkap Minimnya Waktu dan Data Saat Mendesain Ibu Kota Baru

Image title
24 Desember 2019, 18:42
arsitek, desain ibu kota baru, nagara rimba nusa
Katadata
Pemerintah telah menetapkan biro arsitek Urban+ sebagai pemenang sayembara rancang bangun Ibu Kota baru dengan konsep Nagara Rimba Nusa.

“Jadi belajar dari kegagalan negara lain agar tidak kita ulangi,” katanya.

Diajak ke Kaltim

Presiden Joko Widodo dalam akun instagramnya mengatakan konsep Nagara Rimba Nusa terpilih sebagai pemenang sayembara lantaran gagasannya berbeda dengan kontestan lain. Jokowi juga memastikan Urban+ bersama juara II dan III sayembara dalam waktu dekat akan diajak menengok lokasi di Kaltim.

“Mereka akan mendapatkan pengalaman dan cita rasa terbaik untuk menyusun detail desain mulai 2020,” demikian pernyataan Jokowi dalam unggahannya hari Selasa (24/12).

Meski telah ditentukan sebagai pemenang sayembara, Rahman belum mengetahui berapa persen desain yang akan digunakan dalam membangun ibu kota baru. Namun ia berharap pemerintah dapat melibatkan konsultan-konsultan yang berkualitas.

"Kalu perlu nanti konsultan lokal akan tandem dengan konsultan asing," ujar Rahman.

(Baca: Pemerintah Bakal Bahas Penetapan Provinsi Ibu Kota Negara dengan DPR)

Sementara itu, pendiri Urban+ Sofian Sibarani menyatakan desain yang dibuatnya terinspirasi dari hutan belantara yang ada di Kalimantan. Lokasi ibu kota di pulau Borneo dinilai sangat berbeda dengan ibu kota di negara-negara lain.

"Identitas nusa bangsa dan rimba yang dimiliki Indonesia kami padukan menjadi konsep “Nagara Rimba Nusa"," kata Sofian, Senin (23/12) dikutip dari laman Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat.

Halaman:
Reporter: Tri Kurnia Yunianto
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...