Tutup Defisit Anggaran, Iuran BPJS Kesehatan Naik Untuk Semua Kelas

Michael Reily
7 Agustus 2019, 21:57
Pemerintah tengah mengkaji besaran kenaikan iuran BPJS Kesehatan yang akan diberlakukan untuk semua kelas layanan.
ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi
Pemerintah tengah mengkaji besaran kenaikan iuran BPJS Kesehatan yang akan diberlakukan untuk semua kelas layanan.

Menurut Mardiasmo, pemerintah juga menimbang anggaran untuk masa depan. "Jangan sampai iuran naik tapi masih defisit, jangan sampai naik terlalu besar tapi tidak digunakan," ujarnya.

Dia menjelaskan, pengkajian harus matang untuk mengantisipasi defisit BPJS Kesehatan. Sehingga, dia akan melaporkan kajian kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani, lalu Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani, baru kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kepala Humas BPJS Kesehatan, M. Iqbal Anas Ma'ruf menjamin kenaikan kenaikan iuran bakal sejalan dengan peningkatan kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan. Salah satu bagian dari peningkatan kualitas layanan adalah pembenahan kualitas rumah sakit mulai awal 2019 dengan akreditasi dan pengkajian kelas rumah sakit yang sesuai dengan persyaratan.

Iqbal mengaku review kelas rumah sakit untuk memastikan kualitas. "Jadi kontribusi regulasi jadi poin penting untuk melakukan program ini bisa terselenggara secara efisien," kata Iqbal, Rabu (31/7) lalu.

(Baca: BPJS Kesehatan: Iuran Naik, Kualitas Layanan akan Lebih Baik)

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...