Konsumsi BBM Naik 36% Saat Puncak Mudik, Pertamina Siaga Arus Balik

Image title
7 Juni 2019, 17:12
SPBU Pertamina tol trans jawa mudik 2019
Pertamina
SPBU Pertamina

(Baca: Pertamina Gandeng Bank BUMN, Tawarkan Cashback Hingga 30% di 148 SPBU)

Menurut dia, kondisi ini sudah diantisipasi Pertamina dengan melakukan penambahan stok di SPBU dan layanan tambahan seperti kiosk Pertamina Siaga dan Rumah Pertamina Siaga. Sama seperti saat arus mudik, Pertamina menyiapkan stok berlebih untuk mengantisipasi lonjakan permintaan saat arus balik.

Sejak operasional Satgas Ramadan Idulfitri 2019 hingga saat ini, Pertamina mengklaim stok seluruh produk BBM pada level aman yaitu mencapai 21 hari hingga 84 hari. Untuk memastikan kesiapan petugas dan stok, pemantauan langsung pun dilakukan oleh direksi Pertamina.

(Baca: Harga Tiket Pesawat Naik Cukup Tinggi Selama Libur Lebaran)

Untuk memperlancar perjalanan balik, Fajriyah menyarankan agar pengendara mengisi penuh tanki kendaraan di SPBU wilayah keberangkatan. “Kemudian segera mengisi penuh jika kondisi tangki sudah terpakai setengah,” ujarnya. Puncak arus balik diperkirakan terjadi pada akhir pekan ini.  

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...