Aqua Sebut Tutupnya Pabrik Karena Banjir Tak Ganggu Pasokan Air Minum

Ameidyo Daud Nasution
22 September 2020, 13:15
air mineral, aqua, banjir
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.
Pekerja melakukan aktivitas bongkar muat air minum dalam kemasan di Jakarta, Selasa (21/4/2020). Aqua Golden Mississippi menyatakan banjir di Sukabumi (21/9) tak ganggu pasokan AMDK.

Banjir bandang melanda tiga kecamatan di Kabupaten Sukabumi yakni Cibadak, Cidahu, dan Cicurug. Kecamatan yang disebut terakhir merupakan lokasi bencana yang paling parah.

Tak hanya Sukabumi, hujan yang melanda kawasan Jabodetabek sejak kemarin mengakibatkan banjir 49 rukun tetangga di DKI Jakarta terendam. Sebanyak 23 RT yang dilanda banjir berada di wilayah Jakarta Timur.

Meski demikian, genangan air di beberapa wilayah seperti Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara mulai surut sejak pagi. Puncak tertinggi permukaan air mencapai 40 sampai 70 cm pada pukul 06.00 WIB pagi. "Sejak pukul 08.00 WIB air mulai surut rata-rata berkurang 10 cm," kata Lurah Bidara Cina Dadang Yudi di Jakarta.

Begitu pula banjir di kawasan Kelurahan Pengadegan, Jakarta Selatan juga berangusr surut. Genangan sempat mengakibatkan 505 warga Pengadegan mengungsi ke empat lokasi. "(Pengungsian) di SD dan madrasah sudah kosong, di GOR Pengadegan juga berangsur pulang," kata Camat Pancoran Rizki Adhari Jusal.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...