Mengenal Fahrenheit, Diklaim Pelopor AI Robot Trading di Indonesia

Aryo Widhy Wicaksono
25 Maret 2022, 18:55
Kementerian Perdagangan mengamankan lokasi usaha PT DNA Pro Akademi di Jakarta, pada Jumat (28 Jan). Perusahaan DNA Pro Akademi diketahui menjalankan kegiatan usaha penjualan expert advisor atau robot trading menggunakan sistem multi level marketing atau
Biro Humas Kemendag
Kementerian Perdagangan mengamankan lokasi usaha PT DNA Pro Akademi di Jakarta, pada Jumat (28 Jan). Perusahaan DNA Pro Akademi diketahui menjalankan kegiatan usaha penjualan expert advisor atau robot trading menggunakan sistem multi level marketing atau MLM

Kini Hendry telah menjadi tersangka dan ditahan di Rutan Bareskrim Polri, setelah ditangkap pada Selasa malam, 22 Maret lalu.

FSP berdiri pada 8 Juli 2021 dan mulai melakukan trading pada 12 Juli 2021. Pada mulanya, janji yang diungkapkan Hendry terpenuhi. Para nasabah mendapatkan keuntungan secara konsisten.

Hal ini diakui salah satu korban investasi Fahrenheit, Murni Wyati. Dikutip dari Antara, Murni pada mulanya tak merasa ada kejanggalan, hingga melakukan transaksi pada awal tahun ini.

"Awalnya aman-aman saja trading tiap hari profit, lalu pada tanggal 28 Januari (2022) itu diberhentikan dengan alasan mengurus perizinan. Dan dibekukan karena izinnya tidak lengkap kemudian mereka menjanjikan 25 Februari akan trading dan bisa withdraw," ujar Murni saat melapor ke Polda Bali, Senin (14/3).

Janji trading baru dapat terpenuhi pada 7 Maret. Akan tetapi, para investor curiga karena pada malam harinya, semua member yang melakukan trading mengalami kerugian.

"Malamnya tiba-tiba trading lagi dan minusnya luar biasa. Yang terus menerus tanpa stop sampai uang terkuras," jelasnya.

Melalui keterangan resmi Bappebti telah memblokir platform Fahrenheit sejak 2 Februari 2022 lalu. Pemblokiran dilakukan karena platform ini termasuk layanan perdagangan berjangka komoditi secara ilegal.

Dari sekitar 1.222 investasi bodong yang diblokir Bappebti, terdapat 21 alamat situs berbeda yang masih berafiliasi dengan Fahrenheit atau PT FSP Academy Pro.

Bappebti juga mengimbau masyarakat untuk lebih jeli dalam memilih investasi di bidang Perdagangan Berjangka Komoditas (PBK), dengan selalu memastikan legalitas pialang berjangka yang menawarkan investasi. Selain itu, meminta masyarakat agar tidak mudah  tergiur dengan iming-iming keuntungan pasti di luar batas kewajaran dalam waktu singkat.

“Entitas-entitas tersebut menggalang dana masyarakat melalui paket-paket investasi dengan menggandeng pialang berjangka luar negeri yang tentunya tidak memiliki izin usaha sebagai pialang berjangka dari Bappebti,” terang Wisnu dalam keterangan resmi Rabu (2/2).

Halaman:
Reporter: Aryo Widhy Wicaksono
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...