BPOM Terbitkan Izin Vaksin Covid-19 IndoVac Buatan Bio Farma

Rizky Alika
30 September 2022, 13:43
vaksin, covid-19, bpom
Dok. BPOM
Kepala BPOM RI, Penny K. Lukito, pada kegiatan Lokakarya Pemanfaatan Teknologi Pengembangan Obat dan Vaksin COVID-19 untuk Mendukung Pembangunan Ekosistem Kemandirian Obat dan Vaksin Dalam Negeri di Jakarta, Jumat (26/08/2022).

Sementara, vaksin AWcorna didaftarkan oleh PT Etana Biotechnologies Indonesia. Vaksin itu diproduksi di dalam negeri dengan platform mRNA. "Sehingga Indonesia bisa memproduksi sendiri vaksin Covid-19 dengan platform mRNA," ujar Penny.

Vaksin AWcorna disetujui untuk vaksin primer dua dosis dengan interval suntikan 28 hari. Selain itu, vaksin tersebut dapat digunakan sebagai vaksin penguat (booster) dengan platform vaksin yang dimatikan pada dosis primer (heterolog).

Grafik:

Sebagai gambaran, penerima vaksin dosis pertama dan kedua Sinovac atau Sinopharm dapat vaksinasi booster dengan AWcorna. Adapun, AWcorna memiliki efikasi terhadap Covid-19 varian omicron sebesar 71,17% dalam mencegah kasus Covid-19 bergejala sedang.

Vaksin itu juga memiliki efek samping ringan. Gejala yang sering dilaporkan yaitu demam, nyeri di tempat suntikan, sakit kepala, dan bengkak. "Tidak ada laporan kematian," ujar dia.

Sementara, vaksin tersebut dapat meningkatkan immune humoral response sebesar 95%. Titer antibodi netralisasi sebesar 132,5 pada 28 hari setelah vaksinasi dosis kedua.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...