Mengenal Apurva Kempinski Bali, Lokasi KTT G20

Aryo Widhy Wicaksono
10 November 2022, 15:49
Wisatawan beraktivitas di kawasan The Apurva Kempinski Bali yaitu hotel tempat pertemuan puncak KTT G20, Nusa Dua, Badung, Bali, Minggu (6/11/2022).
ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/nym.
Wisatawan beraktivitas di kawasan The Apurva Kempinski Bali yaitu hotel tempat pertemuan puncak KTT G20, Nusa Dua, Badung, Bali, Minggu (6/11/2022).

Fasilitas dan Dome untuk G20

Salah satu yang unik dari perhelatan KTT G20 kali ini kawasan Ocean Front Lawn yang dibangun sebuah dome terbuat dari bahan bambu, khusus untuk acara ini. Dome yang melambangkan komitmen Indonesia terhadap ekonomi hijau ini, rencananya akan menjadi latar untuk family foto kepala negara G20.

Dome di Ocean Front Lawn Hotel Apurva Kempinski Bali
Dome di Ocean Front Lawn Hotel Apurva Kempinski Bali (Katadata)

Tim Katadata pun menyempatkan diri mengunjungi hotel megah ini, dan merasakan atmosfir persiapan hotel tersebut dalam menyambut KTT G20 akhir pekan nanti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
A post shared by Katadata Indonesia (@katadatacoid)

Dalam pertemuan G20 nanti, para pemimpin negara akan membahas berbagai isu global, mulai dari pandemi Covid-19, perekonomian, isu sosial, hingga konflik geopolitik yang menjadi sorotan utama sepanjang tahun ini.

Dalam situs resminya, Apurva Kempinski Bali menyediakan 475 kamar, suite, dan vila ikonik, dengan 60% akomodasi menyediakan kolam renang kecil pribadi. Tak hanya itu, sebagai fasilitas umum, hotel juga menyediakan kolam 60 meter untuk anak-anak dan keluarga, butik, pusat kebugaran, beach club, hingga kids club.

Untuk bermalam di hotel ini, pada situs Tiket.com tercatat biaya per malam pada hari kerja mulai Rp 4 juta, sedangkan pada akhir pekan harganya mulai Rp 5 juta untuk kamar kelas deluxe.

Apurva Kempinski Bali dibangun atas kerja sama Kempinski dengan Wings Food, sehingga menjadi bagian dari 78 hotel bintang lima jaringan Kempinski. Perusahaan dengan kantor pusat di Swiss dan Jerman ini, kini telah memiliki hotel tersebar di 34 negara sejak Berthold Kempinski pertama kali menjual anggur dan membangun restoran pada 1897.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...