Jokowi Targetkan Indonesia Kuasai 60% Baterai Kendaraan Listrik Dunia

Andi M. Arief
2 Desember 2022, 18:48
jokowi, baterai, kendaraan listrik
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.
Presiden Joko Widodo memberikan arahan saat pembukaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) 2022 di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (2/12/2022).

Presiden optimistis arus investasi langsung ke dalam negeri akan mengalir saat ekosistem industri baterai EV sudah terbentuk. Pertimbangannya, industri EV akan berkontribusi hingga 50% dari pasar otomotif dunia dalam waktu dekat.

Oleh karena itu, Jokowi meramalkan akan banyak investor yang masuk ke industri EV nasional pada 2026-2027. Maka dari itu, Jokowi meminta para pengusaha lokal untuk membantu membuat peta jalan industri baterai EV di masa depan.

"Kita sedang berada pada kepemimpinan puncak global di sisi ekonomi. Kepercayaan global baru saja kita dapat, ini jangan dilewatkan," kata Jokowi.

Di sisi lain, Kepala Negara menilai tantangan terbesar dalam pembangunan industri baterai EV saat ini adalah integrasi antar industri pengolahan. Pasalnya, lokasi industri pengolahan dalam rantai pasok industri baterai EV cukup tersebar di penjuru negeri.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...