Hasil Survei: Kepercayaan Masyarakat pada Polri Anjlok, DPR Terendah

Ade Rosman
22 Desember 2022, 20:56
Terdakwa kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat, Ferdy Sambo (kanan) berpelukan dengan istrinya yang juga terdakwa Putri Candrawathi (kiri) saat mengikuti sidang lanjutan di PN Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (13/12/2022). Sidang tersebut beragendakan
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.
Terdakwa kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat, Ferdy Sambo (kanan) berpelukan dengan istrinya yang juga terdakwa Putri Candrawathi (kiri) saat mengikuti sidang lanjutan di PN Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (13/12/2022). Sidang tersebut beragendakan mendengarkan kesaksian tiga orang saksi yakni Richard Eliezer, Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf.

7. KPK (71,8%)

8. DPD (64%)

9. Polri (62,4%)

10. DPR (61,9%).

Pada survei tersebut, terdapat peningkatan kepercayaan publik pada Polri dalam kurun waktu September-Desember 2022, Toto berpandangan, hasil tersebut didapatkan karena adanya perbaikan yang dilakukan polri. Menurut Toto, perbaikan itu dilakukan karena Polri menyadari bahwa kinerjanya sedang disorot.

"Kepercayaan publik pada Polri sedang rendah-rendahnya, dan dengan situasi sekarang di mana publik mudah memvideokan, itu membuat Polri, entah terpaksa atau sebuah kesadaran, melakukan perbaikan hingga akhirnya menaikkan angka survei.

Meski begitu, Toto, mengatakan bahwa hal tersebut merupakan sebuah awal yang baik. Toto mengingatkan bahwa mengembalikan reputasi yang rusak memerlukan usaha berkali-kali lipat untuk memperbaikinya.

Adapun, Charta Politika Indonesia melakukan survei pada 8-16 Desember 2022. Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur.

Jumlah sampel dalam survei tersebut sebanyak 1220 responden, yang tersebar di 34 Provinsi, dengan menggunakan  metode acak bertingkat (multistage random sampling) dan margin of error +/-  2.83% pada tingkat kepercayaan 95%.

Berdasarkan data Polri, ada 1.305 kasus pelanggaran kode etik yang dilakukan personil Polri pada 2021. Sebanyak 2.621 kasus pelanggaran disiplin dan terdapat 1.024 kasus pelanggaran pidana yang dilakukan personil Polri sepanjang tahun lalu.

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...