PPP Temui Megawati Siang Ini, Buka Kans Bahas Cawapres Ganjar Pranowo

Ameidyo Daud Nasution
30 April 2023, 10:58
ppp, pdip, ganjar pranowo
ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/tom.
Plt Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono (depan, kedua kiri) didampingi Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuziy (depan, kiri) menyampaikan keputusan Rapat Pimpinan Nasional PPP di Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (26/4/2023).

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Minggu (30/4) siang.

Pertemuan yang berlangsung di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP ini akan membahas dukungan PPP kepada Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Partai Kakbah telah mengumumkan dukungan mereka kepada Ganjar beberapa hari lalu.

Rombongan PPP akan dipimpin langsung Pelaksana tugas Ketua Umum Mardiono, Sekretaris Jenderal Arwani Thomafi, Ketua Majelis Pertimbangan M. Romahurmuziy, dan sejumlah pengurus lain. Sedangkan Megawati akan ditemani Ganjar dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

"Pertemuan sekaligus Halal Bihalal ini akan membahas sejumlah langkah pemenangan bersama PPP-PDIP," kata Romahurmuziy dalam keterangan tertulis, Minggu (30/4).

Ia mengatakan beberapa hal yang dibahas adalah visi dan misi Indonesia 2024 hingga 2029, perumusan agenda dan tahapan pemenangan, hingga merumuskan tim gabungan serta tim pemenangan hingga dusun.

PPP dan PDIP juga akan membahas materi sosialisasi Ganjar untuk Indonesia 2024, mempersiapkan bergabungnya partai dari parlemen maupun non parlemen untuk mengusung Ganjar, hingga menyusun agenda pembekalan para calon legislator.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...