Tol Cipularang Bermasalah, Jadwal Kereta Jakarta-Bandung Ditambah

Miftah Ardhian
28 Desember 2016, 13:39
Tol Cipularang
Ahmad Yunus (Katadata)

Secara kseluruhan, PT KAI memprediksi akan terjadi lonjakan penumpang sekitar 5-6 persen dari 23 Desember 2016 ini, hingga 8 Januari 2017. Artinya, sebanyak 1.200 penumpang setiap harinya memenuhi kursi kereta Argo Parahyangan dari Jakarta menuju Bandung di musim liburan ini.

Sebagai informasi, Pemerintah memutuskan untuk membatasi beban kendaraan yang melewati tol Purwakarta - Bandung - Cileunyi (Purbaleunyi) atau yang biasa disebut Cikampek - Purwakarta Padalarang (Cipularang). Hal ini menyusul pergeseran tiang jembatan Cisomang yang berada di kilometer 100+700 tol tersebut.

(Baca juga: Pemerintah Tak Sedia Dana Perbaikan Jembatan Tol Cipularang)

Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Arie Setiadi Moerwanto mengatakan salah satu pilar jembatan tersebut bergeser 57 centimeter. Oleh sebab itu hingga 3 bulan ke depan hanya kendaraan Golongan I (mobil dan kendaraan kecil) yang boleh melewati ruas tol ini secara penuh.

Sementara truk dan seluruh kendaraan besar lain diminta mencari jalur alternatif. "Mengingat penanganan yang memakan waktu 3 bulan maka sejak pukul 00.00 tadi hanya golongan I yang kita perbolehkan lewat," kata Arie saat konferensi pers di kantornya, Jakarta, Jumat (23/12) lalu.

Halaman:
Reporter: Miftah Ardhian
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...