Ojol Maxim Asal Rusia Rambah E-Commerce, Saingi Shopee dan Tokopedia

Fahmi Ahmad Burhan
28 Maret 2022, 15:53
rusia, ojek online, gojek, grab, shopee, tokopedia, bukalapak, e-commerce, Maxim
maxim
Ilustrasi pengemudi Maxim

Penyedia layanan taksi dan ojek online asal Rusia, Maxim berencana mengembangkan marketplace. Jika ini terwujud, maka perusahaan akan bersaing dengan Shopee, Tokopedia hingga Bukalapak.

“Kami sedang mengembangkan marketplace untuk Maxim merchant,” kata Pengacara Maxim Indonesia Dwi Putratama saat rapat dengar pendapat (RDP) tentang revisi UU Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) dengan Komisi V DPR, yang disiarkan secara virtual, Senin (28/3).

Rapat itu juga dihadiri oleh President Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, CEO Gojek Kevin Aluwi, dan Direktur Blue Bird Sigit Djokosoetono.

Dwi menyampaikan, ini kali pertama Maxim diundang oleh regulator untuk membahas peraturan level UU.

Ia mengatakan, Maxim beroperasi di Indonesia sejak 2018. Saat ini, perusahaan asal Rusia itu beroperasi di 63 kota.

Maxim menyediakan layanan taksi online, ojek online, pesan-antar makanan, dan pengiriman barang.

Jika Maxim akan merambah bisnis marketplace, maka perusahaan akan bersaing dengan Bukalapak, Shopee hingga Tokopedia.

Tokopedia mencatatkan nilai transaksi bruto atau gross transaction value (GTV) Rp 126,6 triliun selama tujuh bulan pertama 2021. Pendapatan bruto layanan e-commerce ini Rp 3,3 triliun.

Pada kuartal III 2021, perusahaan memperkirakan pendapatan bruto Rp 1,8 triliun. Sedangkan “GTV pada kuartal III 2021 diproyeksikan Rp 60,74 triliun,” demikian dikutip dari prospektus awal IPO GoTo, dua pekan lalu (15/3).

Secara keseluruhan induk Gojek dan Tokopedia tercatat masih merugi Rp 16,7 triliun pada 2020. Sedangkan kerugian selama tujuh bulan pertama 2021 Rp 8,14 triliun. GoTo pun bersiap untuk melantai di bursa saham.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...