Fintech Akseleran Gaet BCA Salurkan Pinjaman Rp 30 Miliar ke UMKM

Fahmi Ahmad Burhan
17 November 2020, 18:17
Fintech Akseleran Gaet BCA Salurkan Pinjaman Rp 30 Miliar ke UMKM
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ilustrasi BCA

BRI berkomitmen menyalurkan pembiayaan hingga Rp 30 miliar untuk UMKM melalui Modal Rakyat. Penyaluran pinjaman itu diutamakan untuk pelaku usaha kecil dan menengah. Besaran kreditnya rerata Rp 250 juta.

Kemudian, Investree berkolaborasi dengan Bank Mandiri untuk menyalurkan pinjaman dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Kemitraan ini berlangsung selama Juli hingga September lalu.

Skema kerja sama itu channeling, yang artinya Investree menjadi perpanjangan tangan Bank Mandiri untuk menyalurkan pembiayaan. Badan usaha milik negara (BUMN) ini pun berhak menentukan penerima pinjamannya.

Bank Mandiri juga bisa memanfaatkan teknologi penilaian kredit (credit scoring) milik Investree. Ini dapat membantu perusahaan memetakan UMKM mana yang cocok untuk diberikan pinjaman, sekaligus mengukur risiko kreditnya.

UangTeman juga berkolaborasi dengan Bank Sampoerna. Dengan kolaborasi itu, Bank Sampoerna menjadi pemberi pinjaman institusi di platform UangTeman. Kolaborasi ini untuk memperkuat penyaluran pembiayaan ke sektor produktif, khususnya UMKM.

Selain dengan perbankan, fintech lending menggandeng perusahaan pelat merah di daerah. Lumbung Dana misalnya, berkolaborasi dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Jawa Barat, PT Jasa Sarana untuk menyiapkan pinjaman Rp 10 triliun kepada UMKM. Pelaku usaha yang disasar merupakan pelanggan jaringan gas Jabar Energy.

Sebelumnya, Ketua Umum Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) Adrian Gunadi mengatakan bahwa fintech lending perlu berkolaborasi dengan pemerintah, perbankan, dan ekosistem lain untuk memperluas penggunaan layanan. Beberapa sektor pemerintahan yang potensial yakni kesehatan, bantuan sosial (bansos), dan dana bahan pangan.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...