Pendapatan Fintech Akulaku Naik 2 Kali Lipat Berkat Bank Digital

Fahmi Ahmad Burhan
10 Mei 2022, 10:58
Akulaku, fintech, startup, bank digital, bank neo commerce, bank neo
Instagram/@akulaku_id
Akulaku

Akulaku juga tercatat masuk dalam daftar unicorn baru Indonesia menurut laporan Cento Ventures bertajuk ‘SE Asia Tech Investment 2021’.

Unicorn merupakan sebutan bagi startup dengan valuasi di atas US$ 1 miliar atau sekitar Rp 14 triliun. Sedangkan decacorn lebih dari US$ 10 miliar atau Rp 140 triliun.

CB Insights bertajuk 'The Complete List of Unicorn Companies' pun mencatat bahwa Akulaku sudah berstatus unicorn. Startup fintech lending ini memiliki valuasi US$ 2 miliar lebih.

Status unicorn itu didapat setelah Akulaku mendapatkan pendanaan US$ 10 juta atau sekitar Rp 143 miliar dari Lend East pada akhir Maret (30/3). Lend East adalah platform pinjaman digital yang menghubungkan modal institusional global dengan pemberi pinjaman alternatif di Asia Tenggara dan India.

Lend East merevolusi pinjaman alternatif dengan menawarkan berbagai solusi utang terstruktur non-dilutif untuk perusahaan teknologi.

CEO Akulaku William Li menyampaikan, perusahaan menggunakan dana segar tersebut untuk terus mengembangkan dan meningkatkan portofolio kredit di target pasar utama, yaitu Indonesia, Filipina, dan Thailand.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...