Optimasi Mesin Pencari Bisa Bantu Pebisnis Lebih Dikenal di Internet

Cindy Mutia Annur
13 Maret 2019, 15:49
Google digital
Arief Kamaludin|KATADATA

Dalam hal ini, pengguna paling banyak menggunaka Google sebagai mesin pencari. Persentase penggunaan Google mencapai 75% dari total mesin pencari yang ada. Mesin pencari lainnya seperti Yahoo, Bing, Baidu, Yandex, dan DuckDuckGo.

(Baca: 1 Juta Unit Usaha di Indonesia Terhubung dengan Google)

Kedua, SEO bisa membantu pebisnis membangun kredibilitas perusahaan. Ketiga, SEO bisa meningkatkan pengalaman pengguna dalam mencari produk atau informasi perusahaan di internet. Keempat, SEO lokal juga bisa memudahkan pengguna mencari informasi terkait perusahaan.

Kelima, konsumen biasanya mencari informasi terkait produk sebelum membeli. Maka, SEO berpeluang meningkatkan penjualan produk. Keenam, SEO selalu diperbarui sehingga pencarian informasi terkait perusahaan bisa tetap relevan. Ketujuh, SEO membantu pebisnis memahami lingkungan, termasuk konsumen.

Kedelapan, biaya pemasaran menggunakan SEO dinilai lebih murah. Kesembilan, SEO bisa menjadi salah satu strategi pemasaran jangka panjang. Kesepuluh, seluruh pelacakan bisa diukur melalui SEO sehingga analisa penjualan produk menjadi lebih cepat. Kesebelas, SEO juga berpeluang menciptakan peluang bisis baru.Terakhir, SEO membantu perusahaan agar informasi tentang produk berada di halaman pertama mesin pencari.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...