Sepanjang Hari Bergerak Fluktuatif, IHSG Berakhir Naik 0,19%

Image title
16 Oktober 2019, 17:31
ihsg hari ini, ihsg naik, ihsg ditutup naik,
ANTARA FOTO/INDRIANTO EKO SUWARSO
Pegawai melintas di depan layar pergerakan saham di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Rabu (16/10) ditutup naik 0,19% ke level 6.169,69 setelah sepanjang hari bergerak fluktuatif.

Kemudian Merdeka Copper Gold (MDKA) juga ditutup terkoreksi 1,17% menjadi Rp 6.350. Selanjutnya ada Aneka Tambang/Antam (ANTM) yang ditutup turun 2,54% menjadi Rp 960. Termasuk Indo Tambangraya Megah (ITMG) yang terkoreksi 2,5% menjadi Rp 12.675 per saham.

Sementara, sektor yang ditutup naik paling besar pada perdagangan hari ini yaitu sektor finansial yang naik 0,62%. Saham-saham yang menopang kenaikan sektor ini seperti Bank Central Asia (BBCA) yang naik 0,65% menjadi Rp 31.075 per saham. Lalu, Bank Rakyat Indonesia (BBRI) yang naik 1,27% menjadi Rp 3.990. Bank Mandiri (BMRI) naik 0,76% menjadi Rp 6.625.

Saham Bank Negara Indonesia (BBNI) pun pada penutupan hari ini naik 1,40% menjadi Rp 7.250 per saham. Lalu, Sinarmas Multiartha (SMMA) ditutup naik 1,69% menjadi Rp 12.000. Termasuk Bank Danamon Indonesia (BDMN) yang naik 1,09% menjadi Rp 4.630 per saham.

(Baca: OJK Izinkan TPS Food Tambah Modal, Syarat: Laporan Keuangan 2017-2018)

Tercatat pula, investor asing melakukan aksi jual bersih pada seluruh pasar dengan nilai jual bersih Rp 195,56 miliar. Jual bersih tersebut disumbang oleh investor asing di pasar reguler dengan nilai jual bersih Rp 6,22 miliar. Sedangkan di pasar negosiasi dan pasar tunai, menjadi penyumbang paling besar dengan jual bersih senilai Rp 189,34 miliar.

Indeks di bursa-bursa Asia lainnya ditutup bervariasi. Sejalan dengan IHSG, Nikkei 225 Index ditutup naik hingga 1,20%. Lalu, Hang Seng Index juga ditutup naik 0,6%, indeks Strait Times pun bergerak positif dan ditutup naik 0,62%. Namun, indeks Shanghai pada perdagangan hari ini ditutup terkoreksi 0,41%.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...