Garuda Akan Konversi Utang Sriwijaya Air Jadi Saham Hingga 51%

Image title
21 Desember 2018, 15:14
Garuda Indonesia
Donang Wahyu|KATADATA

"Jumlah utangnya cukup besar, khususnya untuk BUMN besar sekali. Ini mungkin kita bantu Sriwijaya untuk restrukturisasi, namun kita konversi saham sesuai dengan saran dari konsultan," kata Ari.

Pada bulan November 2018, peforma kinerja keuangan Sriwijaya Group meningkat cukup signifikan. Ari berharap, Garuda bisa terus mendukung tren positif tersebut dengan meningkatkan kualitas dari sisi keselamatan dan pelayanan.

Ari mengungkapkan sudah memberikan laporan soal KSO dengan Sriwijaya Group kepada Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dan berharap tidak ada pelanggaran soal persaingan usaha. Sebab, Garuda dan Sriwijaya memiliki segmen pasar yang berbeda. Garuda akan melayani segmen full service, sedangkan Sriwijaya Air menggarap segmen medium full service, lalu penerbangan berbiaya murah akan digarap Citilink, sementara NAM Air akan menggarap segmen di bawahnya lagi.

Garuda melakukan KSO dengan Sriwijaya Group dilatarbelakangi kesulitan Garuda mencapai pertumbuhan organik. Dengan KSO Garuda mengincar basis penumpang Sriwijaya Group yang mencapai 9 juta penumpang. Selain itu, Ari menilai Sriwijaya memiliki segmen pelanggan yang loyal dan spesifik, yang tidak dimiliki oleh Garuda dan Citilink.

(Baca: Pasang Wifi di Pesawat, Citilink Targetkan 18 Juta Penumpang )

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...