Dibayangi Aliran Keluar Modal Asing, IHSG Diprediksi Terkonsolidasi

Image title
31 Agustus 2020, 07:50
Dibayangi Arus Kelur Modal Asing, IHSG Diprediksi Terkonsolidasi.
Adi Maulana Ibrahim|Katadata
Pergerakan Indek Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (5/8/2020). IHSG diprediksi masuk fase konsolidasi tertekan capital outflow.

Dengan sentimen ini, dia memperkirakan IHSG hari ini bergerak pada rentang support dan resistence di level 5.102 hingga 5.378. Level support merupakan level yang diperkirakan menahan koreksi indeks atau harga saham. Sedangkan resistance merupakan level yang diproyeksi menghentikan kenaikkan indeks atau harga saham.

Beberapa saham dia rekomendasikan untuk investor  pada perdagangan hari ini, di antaranya saham emiten perkebunan PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), PT Jasa Marga Tbk (JSMR), PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) dan PT Astra International Tbk (ASII). 

Sementara itu, Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi juga memperkirakan IHSG bakal bergerak turun hari ini. “Kami perkirakan IHSG berpotensi bergerak tertekan di akhir pekan dengan support resistance 5320-5380,” katanya.

Sedangkan saham yang menurutnya dapat dicermati oleh investor pada hari ini di antaranya ada saham pertambangan Aneka Tambang Tbk (ANTM), Adaro Energy Tbk (ADRO), London Sumatera Tbk (LSIP), Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN), Sido Muncul Tbk (SIDO), Tower Bersama Infrastrukture Tbk (TBIG), dan Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR).

 Analis Binaartha Sekuritas M Nafan Aji Gusta Utama memprediksi IHSG bakal bergerak turun hari ini. Secara teknikal, IHSG berpeluang menuju ke support terdekat.

 “Saya memprediksi IHSG bergerak ke zona hijau dengan support di level 5.293 dan resistance di level 5.380," ujar Nafan.

Beberapa saham yang ia rekomendasikan seperti Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), Lippo Karawaci Tbk (LPKR), Jasa Marga Tbk (JSMR), Delta Dunia Makmur Tbk (DOID), Chandra Asri Tbk (TPIA), Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) dan Bank Permata Tbk (BNLI).

Halaman:
Reporter: Muchammad Egi Fadliansyah
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...