IHSG Diramal Menguat Hari ini, Apa Saja Rekomendasi Saham Analis?

Andi M. Arief
22 Desember 2021, 07:09
ihsg, saham, bursa
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj.
Pekerja melihat telepon pintarnya dengan latar belakang layar pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (31/3/2021). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Rabu (31/3) ditutup melemah 85,92 poin atau 1,42 persen ke level 5.985.

Sementara itu, CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya menilai IHSG masih belum lepas dari rentang konsolidasi wajar. Menurutnya, IHSG akan berakhir di rentang 6.502 - 6.618 pada hari ini 

Salah satu sentimen yang menggerakkan IHSG hari ini adalah arus dana masuk ke pasar modal yang belum akan meningkat dalam waktu dekat. Selain itu, roda perekonomian nasional dinilai masih berjalan lambat. 

"Ini yang menjadi salah satu tantangan bagi kinerja emiten. Hal ini (kinerja emiten)  tentunya menjadi salah satu faktor yang memberikan pengaruh terhadap pola gerak IHSG hingga beberapa waktu mendatang," kata William dalam risetnya. 

William akan memperhatikan beberapa emiten hari ini, seperti PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), TLKM, PT Jasa Marga Tbk (JSMR), PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), dan PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). 

Di sisi lain, Equity Analyst Kiwoom Sekuritas Indonesia Sukarno Alatas menilai salah satu sentimen positif pada minggu ini datang dari aksi window dressing yang dilakukan pelaku pasar. Selain itu, data pasokan dana M2 atau uang kartal di perbankan yang dirilis besok akan mempengaruhi pergerakan IHSG. 

Pada hari ini, akan ada tiga data ekonomi yang dirilis, yakni neraca perdagangan kuartal III-2021 Britania Raya, indeks keyakinan konsumer Amerika Serikat (AS) per Desember 2021, dan pertumbuhan kuartalan ekonomi AS per kuartal III-2021. 

Sukarno merekomendasikan investor untuk melakukan trading buy atau buy on weakness pada AALI. Menurutnya, emiten ini berpeluang mengalami skenario bullish dengan indikator MACD menunjukkan arah yang positif. 

Selain itu, ia menganjurkan aksi trading buy pada emiten BBCA dan PT Surya Citra Media Tbk (SCMA). Pertimbangannya, kedua emiten ini dinilai menunjukkan potensi penguatan pada minggu ini. 

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...