Toba Surimi Industries IPO, Sahamnya Melonjak 34,67%

Patricia Yashinta Desy Abigail
10 Agustus 2022, 10:42
Toba Surimi Industries IPO, Sahamnya Melonjak 34,67%
Dok. Toba Surimi Industries
PT Toba Surimi Industries Tbk

PT Toba Surimi Industries Tbk didirikan pada tahun 1997. Saat itu hanya memiliki 1 divisi yaitu divisi yang mengolah daging kepiting yang dipasteurisasi. Saat pertama berdiri, perseroan memiliki 50 karyawan dan penjualan hanya dilakukan di Amerika Serikat. 

Kemudian pada tahun 2006, perseroan menambahkan 2 lini produk yaitu makanan laut kalengan dan makanan laut beku. Sampai saat ini, perseroan masih berupaya untuk mengembangkan jenis produk makanan laut yang dapat diolah.

Tercatat perseroan memiliki total 975 karyawan termasuk manajemen & staf, pekerja terampil, dan pekerja semi & tidak terampil. Perseroan juga memiliki 2 pabrik yang terletak di Sumatera Utara. Hingga kini, perseroan sudah memperluas jaringan penjualannya.

Dari yang sebelumnya hanya berjualan di Amerika Serikat, saat ini perseroan juga berjualan di berbagai negara di Eropa, Asia, Australia, Kanada, Britania, Arab, dan Indonesia.

Perseroan memperoleh berbagai bahan baku dari berbagai lokasi di Indonesia, seperti Aceh, Pangkalan Brandan, Pantai Cermin, Tanjung Balai, dan Sibolga. Terkadang perseroan juga melakukan impor untuk ketersediaan bahan bakunya.

Setiap bulannya, perseroan mampu memproduksi sebanyak 120,000 kaleng produk kepiting pasteurisasi, 1,820,000 kaleng makanan laut steril, dan 110,000 kg makanan laut beku. 

 

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...