IHSG Diprediksi Konsolidasi, Saham BMRI hingga TKIM Direkomendasikan

Patricia Yashinta Desy Abigail
7 Desember 2023, 06:55
IHSG, saham, rekomendasi saham
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Ilustrasi. IHSG ditutup turun 13,45 poin atau 0,19% ke level 7.087,395 pada perdagangan Rabu (6/12/2023).

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG diperkirakan terkonsolidasi pada perdagangan Kamis (7/12). Phintraco Sekuritas mengatakan sentimen pergerakan IHSG,  antara lain berasal dari investor yang menantikan rilis data pertumbuhan ekonomi kuartal tiga 2023 di area Eropa.

Ekonomi Eropa diperkirakan terkontraksi ke 0,1% secara kuartalan pada kuartal ketiga 2023. Kondisi ini kemungkinan menambah tekanan bagi Bank Sentral Eropa untuk menahan suku bunga acuan pada pertemuan Desember 2023.

Sentimen lainnya yaitu ekspektasi pasar bahwa Bank Sentral Amerika Serikat The Federal Reserve dan Bank Sentral Eropa yang akan menahan suku bunga acuan di Desember 2023.

"Dengan sentimen-sentimen di atas, Bank Indonesia diyakini juga menahan suku bunga acuan di level 6% dalam Rapat Dewan Gubernur pada Desember 2023," tulis Phintraco dalam risetnya, Kamis (7/12).

Phintraco Sekuritas merekomendasikan saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES), PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT Gudang Garam Tbk (GGRM), PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) dan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF).

Sementara itu, Analis BinaArtha Sekuritas Ivan Rosanova memperkirakan level support IHSG berada di 7047, 7000, 6950 dan 6893, sedangkan level resistance berada di 7.174, 7.225 dan 7.356.

Support merupakan area harga saham tertentu yang diyakini sebagai titik terendah pada satu waktu. Saat menyentuh support, harga umumnya akan kembali naik karena peningkatan pembelian.

Sedangkan resistance merupakan tingkat harga saham tertentu yang dinilai sebagai titik tertinggi. Setelah saham menyentuh level ini, biasanya akan ada aksi jual cukup besar hingga laju kenaikan harga tertahan.

Berikut rekomendasi saham dari Ivan:

  • Trading buy saham PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) di harga 1.680-1.780
  • Speculative buy saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)  di harga 1.000-1.050.
  • Speculative buy saham PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) di harga 6.600-6.800. 
  • Hold atau buy on weakness saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) di harga 3.720-3.800
  • Hold atau trading buy saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) di harga 3.450-3.500.
  • IHSG ditutup turun 13,45 poin atau 0,19% ke level 7.087,395 pada perdagangan Rabu (6/12/2023).

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...