Mandiri Sekuritas Prediksi IHSG Bisa Sentuh Level 8.030 di 2024

Nur Hana Putri Nabila
8 Februari 2024, 15:00
Mandiri Sekuritas Prediksi IHSG Bisa Sentuh Level 8.030 di 2024
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/YU
Karyawan memotret layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (10/2/2023).

Tak hanya itu, dalam keterangan resminya dikutip Kamis (8/2) ia menyebut Pemilu yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024 nanti diharapkan mendorong konsumsi. Namun investasi mungkin sedikit melambat karena investor menantikan hasil Pemilu dan kebijakan di masa depan.

Ia berharap Pemilu memberikan dampak positif pada ekonomi nasional, terutama dalam pertumbuhan konsumsi rumah tangga. Namun perlu diwaspadai beberapa hal seperti sikap menunggu hasil Pemilu dari para investor dan volatilitas ekonomi global.

Di samping itu, Mandiri Sekuritas melihat ketahanan pasar obligasi cukup tinggi di tahun 2024. Meskipun geopolitik meningkat dan tingkat suku bunga global tinggi pada tahun 2023, pasar obligasi Indonesia masih memberikan hasil positif sebesar 8,7%. 

“Menurut kami, kinerja positif ini masih akan berlanjut di tahun 2024-2025,” ucapnya.

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...