IHSG Diprediksi Menguat, Analis Rekomendasi Saham SMGR hingga GOTO

Patricia Yashinta Desy Abigail
14 Oktober 2024, 06:36
IHSG
Nur Hana Putri Nabila (Katadata)
IHSG
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG diperkirakan bakal menguat ke pada perdagangan Senin (14/10). Penguatan kali ini dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi Cina dan kinerja neraca perdagangan Indonesia. 

Phintraco Sekuritas melihat pasar masih fokus pada hasil konferensi pers Kementerian Keuangan Cina terkait kebijakan fiskal dan pertumbuhan ekonomi di Cina pada Sabtu (12/10) lalu. Sentimen neraca perdagangan juga turut memengaruhi kinerja IHSG pada hari ini. 

Berdasarka riset Phintraco Sekuritas, neraca perdagangan Indonesia bakal surplus sebesar US$ 3,1 miliar pada September 2024 (15/10).  Pasar juga menanti rapat Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) terkait penentuan suku bunga serta pertumbuhan kredit pada Rabu pekan ini.

"Dengan demikian, IHSG berpeluang lanjutkan penguatan sampai di kisaran 7,550-7.580 pada hari ini," tulis Phintraco Sekuritas dalam risetnya, Senin (14/10).

Rekomendasi Saham Pilihan

Phintraco Sekuritas merekomendasikan saham PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP), PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), PT Pakuwon Jati Tbk (PWON), PT Bank Jago Tbk (ARTO), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Harum Energy Tbk (HRUM).

Sementara Analis BinaArtha Sekuritas, Ivan Rosanova memprediksi level support IHSG akan berada di 7.429, 7.386, 7.347. Sedangkan level resistance berada pada level 7.595, 7.642, 7.763 dan 7.810.

Support merupakan area harga saham tertentu yang diyakini sebagai titik terendah pada satu waktu. Saat menyentuh support, harga umumnya akan kembali naik karena peningkatan pembelian.

Sedangkan resistance merupakan tingkat harga saham tertentu yang dinilai sebagai titik tertinggi. Setelah saham menyentuh level ini, biasanya akan ada aksi jual cukup besar hingga laju kenaikan harga tertahan.

Ivan merekomendasikan hold atau trading buy pada saham PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) dengan rentang harga 870-885. Lalu hold atau take profit sebagian pada saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) di 1.595. Kemudian hold atau trading buy pada saham PT Astra International Tbk (ASII) dengan rentang harga 4.900-4.990.

Rekomendasi selanjutnya untuk hold pada saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) dengan target harga di 5.625. Ivan turut merekomendasikan buy on weakness saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dengan rentang harga 52-57.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...