Suprajarto Mengundurkan Diri, Kursi Dirut BTN Ditentukan dalam 90 Hari

Image title
30 Agustus 2019, 18:25
Kementerian BUMN bakal menentukan pengganti Suprajarto, sebagai Dirut BTN dalam 90 hari ke depan.
ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY
Ilustrasi, Suprajarto. Kementerian BUMN bakal menentukan pengganti Suprajarto, sebagai Dirut BTN dalam 90 hari ke depan. Suprajarto mengundurkan diri dari posisi tersebut, beberapa jam setelah diangkat.

Oni dipilih karena merupakan pejabat lama di BTN. "Jadi, dia (Oni) yang paling lama di masa jabatannya. Walaupun muda tapi lama, bukan paling tua," kata Gatot. Adapun rapat itu dihadiri oleh Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN Hambra.

(Baca: Kisruh Pergeseran Jabatan Dirut BRI ke BTN, Ini Penjelasan Pemerintah)

Sedangkan kursi Dirut BRI yang saat ini kosong, diemban oleh Sunarso sebagai Pelaksana Tugas (Plt). Saat ini, dia menjabar sebagai Wakil Dirut BRI.

Adapun sosok yang bakal mengisi jabatan Dirut BRI bakal ditentukan dalam RUPSLB. Rencananya, rapat itu digelar pada awal pekan depan (2/9).

Gatot mengaku belum tahu soal kandidat yang bakal mengisi jabatan Dirut BRI ataupun BTN. Sebab, hal itu ditentukan oleh Menteri BUMN Rini Soemarno.

Sepengetahuannya, Rini sudah berbicara dan berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya. Dia menegaskan, tidak ada konflik kepentingan (conflict of interest) dari Rini dalam menentukan posisi direktur di perusahaan berpelat merah itu.

(Baca: Baru Diangkat Jadi Dirut BTN, Suprajarto Mengundurkan Diri)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...