Transaksi Kartu Kredit Wajib Pakai PIN per 1 Juli, Ini Cara Aktivasi

Image title
19 Juni 2020, 17:43
Ilustrasi kartu kredit. Per 1 Juli seluruh transaksi kartu kredit harus menggunakan PIN untuk otentifikasi. Pengguna yang belum mengaktifkan, kartu kreditnya akan tidak berlaku.
Katadata | Donang Wahyu
Ilustrasi kartu kredit. Per 1 Juli seluruh transaksi kartu kredit harus menggunakan PIN untuk otentifikasi. Pengguna yang belum mengaktifkan, kartu kreditnya akan tidak berlaku.
  • Masuk fitur mAdmin, pilih aktivasi kartu kredit.
  • Pilih buat PIN.
  • Pilih kartu kredit mana yang mau dibuatkan PIN, lalu masukkan PIN yang dikehendaki.
  • PIN kartu kredit Anda sudah aktif.

Aktivasi melalui situs BCA

  • Buka situs baca.co.id/creditcard di laman pencari.
  • Isi formulir verifikasi data di https://eform.klikbca.com/fasilitasonlinecc
  • Tekan “proses” lalu pilih “aktivasi PIN”.
  • Masukkan enam digit kode otentifikasi yang Anda terima melalui SMS, lalu tekan “proses”.
  • Masukkan enam digit PIN baru Anda.
  • Anda akan menerima SMS pemberitahuan keberhasilan aktivasi PIN.

Aktivasi PIN melalui ATM BCA

  • Masukkan kartu kredit dan pilih menu aktivasi PIN.
  • Masukkan enam digut kode otentifikasi yang Anda terima melalui SMS dan tekan benar.
  • Setelah dipastikan benar, tekan “lanjutkan” dan masukkan enam digit PIN baru sebanyak dua kali.

(Baca: Profil Rivan A. Purwantono, Wajah Lama yang Kini Pimpin Bukopin)

Bank BNI

Aktivasi PIN BNI dengan menghubungi layanan 24 Jam BNI Call di 1500046 atau melalui SMS. Untuk SMS, berikut caranya:

  • Kirimkan SMS ke 3346
  • Format permintaan PIN kartu utama adalah RPIN [spasi] 16 digit nomor kartu utama [spasi] tanggal lahir pemegang kartu utama (ddmmyyyy).
  • Format permintaan PIN kartu tambahan adalah RPIN [spasi] 16 digit nomor kartu tambahan [spasi] tanggal lahir pemegang kartu utama (ddmmyyyy).
  • Setelah mendapat SMS balasan dari 3346 yang berisi 6 digit PIN kartu kredit Anda, segera lakukan penggantian PIN melalui mesin ATM BNI dan ubahlah secara berkala demi keamanan.

(Baca: Kuartal II Kontraksi, BI Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 2020 Hanya 1,9%)

CIMB NIaga

Melaui SMS

  • Kirim SMS ke 1418 atau +62816101418 (saat berada diluar negeri) dari nomor ponsel Anda yang terdaftar pada sistem CIMB Niaga dengan format: PIN [spasi] 4 digit terakhir nomor kartu kredit [spasi] tanggal lahir (DDMMYYYY). Contoh: PIN 1234 31121986
  • Anda akan menerima SMS balasan berupa informasi nomor PIN kartu kredit sebagai berikut: PIN untuk kartu kredit xxxxxxxxxxxx1234 Anda adalah xxxxxx.
  • Segera ganti PIN Anda di ATM CIMB Niaga, app OCTO Mobile atau hub 14041 dalam waktu 14 hari.

Melalui aplikasi OCTO Mobile

  • Masuk ke OCTO Mobile dengan user ID. Jika belum punya, daftar lebih dahulu di menu
  • Pilih My Account/Rekening Saya.
  • Di menu My Account/Rekening Saya pilih kartu kredit yang ingin diganti/dibuatkan PIN.
  • Klik menu di pojok kanan atas, lalu pilih buat/ubah/reset PIN.
  • Buat 6 angka PIN kartu kredit lalu klik lanjut atau save changes.
  • Konfirmasi dengan PIN OCTO Mobile.
  • PIN kartu kredit Anda berhasil dibuat.

(Baca: BI Beri Insentif 1,5% Untuk Penempatan GWM Bank Mulai Agustus)

 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...