Pasca-Masuknya Gojek, Gerai Retail Grup Lippo Ekspansif di Tokopedia

Lavinda
Oleh Lavinda
2 Juni 2021, 20:03
Gojek, Hypermart, Tokopedia, grup lippo, retail lippo
Arief Kamaludin/ Katadata
Pusat Perbelanjaan Hypermart di Thamrin City, Jakarta.

Sebelumnya, Gojek Indonesia membeli 4,76% saham MPPA dari entitas induk Grup Lippo PT Multipolar Tbk. Pembelian tidak dilakukan secara langsung, melainkan melalui PT Pradipa Darpa Bangsa. Perusahaan yang bergerak di bidang jasa aktivitas profesional, ilmiah, dan teknis ini 99,99% sahamnya dimiliki oleh Gojek Indonesia, sisanya dimiliki PT Dompet Karya Anak Bangsa alias Gopay.

Masuknya Gojek ke MPPA merupakan bagian dari pengalihan 11,9% kepemilikan Multipolar ke investor baru. Selain Gojek, dua investor lainnya yang masuk ke Hypermart adalah Panbridge Investment Ltd sebanyak 3,33% saham dan Threadmore Capital Ltd 3,81%. Kedua perusahaan berdomisili di Cayman Islands.

Manajemen Multipolar mengatakan Hypermart merupakan investasi strategis yang memiliki tingkat pengembalian yang baik di masa yang akan datang. Makanya, setelah ini Multipolar akan kembali meningkatkan kepemilikan sahamnya di Hypermart.

"Perseroan menjual 11,9% saham kepemilikan MPPA dan berencana menginvestasikannya kembali untuk memperkuat modal MPPA," ujar Direktur Multipolar Agus Arismunandar dalam keterangan tertulis, Senin (26/4).

Skema investasi kembali itu akan diwujudkan dalam aksi penerbitan saham baru melalui Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue.

Aktivitas usaha MPPA dianggap terus berkembang dengan prospek masa depan yang baik. Nantinya, Multipolar akan berpartisipasi membeli saham baru dan menyuntikkan dana agar struktur permodalan Matahari Putra Prima menjadi lebih kuat.

"Transaksi dapat memperkuat struktur keuangan MPPA, sehingga dapat meningkatkan kinerja dan pengembangan usaha yang nantinya akan meningkatkan nilai investasi," ujar Agus.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...