RUPS GoTo Restui Patrick Walujo Jadi CEO dan Private Placement

Lona Olavia
30 Juni 2023, 13:47
RUPS GoTo Restui Patrick Walujo Jadi CEO dan Private Placement
YouTube Unpar Official
Pendiri Grup Northstar Patrick Walujo
  • Komisaris Utama: Agus Dermawan Wintarto Martowardojo
  • Komisaris: Garibaldi Thohir
  • Komisaris: William Tanuwijaya
  • Komisaris: Andre Soelistyo
  • Komisaris: Wishnutama Kusubandio
  • Komisaris: Winato Kartono
  • Komisaris Independen: Dirk Van den Berghe
  • Komisaris Independen: Robert Holmes Swan
  • Komisaris Independen: Marjorie Tiu Lao

Direksi:

  • Direktur Utama: Patrick Sugito Walujo
  • Wakil Direktur Utama: Thomas Kristian Husted
  • Direktur: Wei-Jye Jacky Lo
  • Direktur: Catherine Hindra Sutjahyo
  • Direktur: Hans Patuwo
  • Direktur: Melissa Siska Juminto
  • Direktur: Nila Marita
  • Direktur: Pablo Malay

RUPST juga menyetujui laporan tahunan perseroan tahun buku 2022. GoTo mencatatkan kerugian bersih Rp 40,5 triliun sepanjang 2022. Kerugian ini meningkat 56% dari tahun sebelumnya senilai Rp 25,9 triliun.

Dalam laporan keuangan perusahaan, bertambahnya rugi bersih GoTo akibat penurunan nilai goodwill sebanyak Rp 11 triliun. Beban tersebut tidak muncul dalam kinerja GOTO pada 2021 lalu dan baru muncul pada kinerja 2022.

Private Placement

RUPST juga menyetujui rencana  private placement sebanyak-banyaknya 10% dari modal ditempatkan dan disetor perseroan. Perseroan sebelumnya telah memperoleh persetujuan dari pemegang saham dalam RUPST pada 28 Juni 2022 terkait rencana penerbitan saham baru sebanyak-banyaknya 118,43 miliar saham melalui private placement.

Adapun saham yang diterbitkan merupakan lembar saham Seri A atau sebesar maksimum 10% dari jumlah seluruh modal ditempatkan dan disetor dalam perseroan. Di mana akan diterbitkan dari saham portepel perseroan dengan nilai nominal Rp 1 per saham.

GOTO dapat melaksanakan private placement dalam satu tahun sejak RUPST yang menyetujui rencana private placement itu hingga batas waktu 28 Juni 2023. “Namun sampai dengan tanggal keterbukaan informasi ini, perseroan tidak memiliki rencana untuk melaksanakan PMTHMETD yang telah memperoleh persetujuan RUPS pada tanggal 28 Juni 2022 tersebut,” tulis manajemen GOTO dalam keterbukaan informasi BEI dikutip Senin (26/6). 

Manajemen mengatakan, perseroan masih terus mengkaji apakah akan melaksanakan opsi-opsi yang sesuai untuk melaksanakan PMTHMETD. Hal itu tentunya dengan memperhatikan kebutuhan, serta kepentingan terbaik perseroan dan kondisi pasar. Dana yang diperoleh akan digunakan oleh perseroan untuk mendukung kebutuhan modal kerja, serta pelunasan melalui konversi atas utang perseroan di kemudian hari jika ada.

Rinciannya pembagian dari dana private placement yaitu GOTO mendapat 25%, PT Tokopedia 15% dan PT Swift Logistic Solutions 15%. Lalu PT Dompet Anak Bangsa sebesar 15%, PT Multifinance Anak Bangsa 15% dan PT Multi Adiperkasa Manunggal mendapat 15%.

"Tujuannya untuk mengembangkan kegiatan usaha perseroan dan memperkuat posisi permodalan perseroan," katanya. 

Sementara pada RUPSLB, menyetujui pemegang saham independen atas anggota direksi perseroan yang dapat menjadi pemegang saham Seri B. Dalam hal ini Catherine Hindra Sutjahyo, Hans Patuwo, dan Pablo Malay menjadi pemegang saham Seri B. Seluruhnya telah mengabdi kepada Perseroan selama lima tahun dan telah memberikan kontribusi yang signifikan bagi pertumbuhan bisnis atau usaha perseroan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...