Harga Cabai Turun, Inflasi Pekan Keempat Oktober Capai 0,08%

Agatha Olivia Victoria
25 Oktober 2019, 15:49
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo .
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo.

Dalam Rapat Dewan Gubernur kemarin, BI memutuskan untuk kembali menurunkan suku bunga acuan atau BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 5%. Selain itu, BI juga menurunkan suku bunga deposit facility sebesar 25 bps menjadi 4,25%, dan suku bunga fasilitas pinjaman sebesar 25 bps menjadi 5,75%. 

(Baca: Ekonomi Lesu, BI Pangkas Lagi Bunga Acuan 0,25%)

Menurut Perry, kebijakan tersebut konsisten dengan inflasi yang terkendali dan imbal hasil investasi di dalam negeri yang menarik.

Selain itu, kebijakan ini juga senada dengan sejumlah langkah pre-emptive lanjutan yang dikeluarkan BI untuk mendorong ekonomi domestik di tengah ekonomi global yang melambat.

"Kebijakan ini didukung strategi operasi moneter yang terus diperkuat untuk menjaga kecukupan likuiditas dan mendukung transmisi bauran kebijakan yang akomodatif," kata dia.

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...