Ekonomi 2017 Tak Capai Target, Begini Penjelasan Sri Mulyani

Ameidyo Daud Nasution
5 Februari 2018, 21:03
sri mulyani
Arief Kamaludin|Katadata
Menteri Keuangan Sri Mulyani.

"Memang pak Presiden ingin fokus pada investasi," kata dia.  (Baca juga: Laju Ekonomi 2017 di Bawah Target, Darmin Lihat Perbaikan Tahun Ini)

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini juga menyambut baik ekspor yang tumbuh di atas 8%. Data pertumbuhan impor menandakan kebutuhan akan bahan baku serta bahan penolong mulai membaik. "Industri seperti lembar baja, makanan, serta tekstil juga meningkat di atas 6%," kata dia.

Dia juga menambahkan untuk semester pertama tahun ini laju pertumbuhan investasi akan terus coba dijaga. Oleh sebab itu pemerintah akan terus menjalankan arahan Jokowi untuk memperkuat investasi dengan perbaikan izin usaha dan mempermudah aturan serta kebijakan.

"Kalau bisa stabil kami optimis bisa mendapat pertumbuhan investasi di atas 7%," kata dia.

Sementara itu Gubernur Bank Indonesia Agur Martowardojo menyarankan pemerintah harus meningkatkan reformasi struktural terutama di bidang pengembangan Sumber Daya Manusia, inovasi, hingga terus memacu pembangunan infrastruktur.

"Dengan begitu kita dapat menikmati pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi," ujar Agus.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...