Masa Tugas Berakhir Tahun Ini, Satgas BLBI Baru Kumpulkan 25% Aset

Abdul Azis Said
28 Maret 2023, 13:52
BLBI
Satgas BLBI
Satgas BLBI kembali menyita dua aset obligor Trijono Gondokusumo berupa dua bidang tanah di Cilandak dan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Selain itu, akan ada 371 bidang tanah atau bangunan yang perlu penyelesaian Satgas tahun ini. Rencana ini melanjutkan total aset yang sudah dilakukan penguasaan fisik sampai 25 Maret seluas 18,09 juta meter persegi.

"Sesuai PP 28 2022, hal-hal yang bisa kami lakukan seperti pemblokiran atas aset obligor atau debitur, bakan pemblokiran saam, kita terus melakukan pemanggilan, penagihan dan pencegahan bepergian ke luar negeri, itu terus kami lakukan," kata Rio.

Anggota Komisi XI DPR RI fraksi PKS Anis Byarwati menyoroti realisasi pemulihan piutang yang masih minim padahal masa tugasnya akan berakhir tahun ini. Ia mendorong ada program khusus dari Ditjen Kekayaan Negara, di samping rencana kerja khusus Satgas, untuk pemulihan piutang BLBI.

Satgas BLBI bukan hanya beranggotakan Ditjen Kekayaan Negara saja, termasuk diantaranya Kepolisian, hingga Kemenko Polhukam.

"Miris kalau bacanya, apalagi kalau lihat ini tahun terakhir sementara progresnya menyedihkan," kata Anis.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...