7 Keutamaan Bulan Ramadhan bagi Umat Muslim dan Contoh Teks Ceramahnya

Anggi Mardiana
13 Maret 2024, 12:29
Keutamaan Bulan Ramadhan
Freepik
Keutamaan Bulan Ramadhan

Ada sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Baihaqi, menyatakan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah mengatakan bahwa doa orang yang sedang berpuasa akan dikabulkan.

ثَلَاثُ دَعَوَاتٍ مُسْتَجَابَاتٍ ؛دَعْوَةُ الصَّائِمِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُوْمِ

Artinya: Terdapat tiga jenis doa yang dikabulkan, yaitu doa orang yang sedang berpuasa, doa musafir, dan doa orang yang dizalimi.

7. Memiliki Malam Lailatul Qadar

Memiliki malam lailatul qadar merupakan keutamaan bulan Ramadhan yang banyak dinantikan oleh umat muslim. Pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan, terdapat satu malam yang keutamaannya lebih besar dari seribu bulan, yaitu malam Lailatul Qadar. Allah SWT mencatat keistimewaan malam ini dalam Al-Quran, khususnya dalam surat Al-Qadr.

Contoh Teks Ceramah tentang Keutamaan Bulan Ramadhan

 Contoh Mukadimah Singkat untuk Ceramah
Contoh Teks Ceramah Keutamaan Ramadhan (Freepik)

Dalam bulan yang mulia ini, mari kita manfaatkan setiap kesempatan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan mendengarkan atau mengisi ceramah Ramadhan. Berikut contoh teks ceramah keutamaan bulan Ramadhan:

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Hadirin yang dirahmati Allah,

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, yang telah memberikan kita kesempatan untuk kembali bertemu dengan bulan Ramadhan, bulan yang penuh keberkahan dan rahmat. Hari ini, mari kita bersama-sama mengingat dan merenungi keutamaan bulan Ramadhan.

Bulan Ramadhan merupakan bulan di mana Al-Quran diturunkan sebagai petunjuk bagi umat manusia. Allah SWT berfirman dalam surat Al-Baqarah [2:185], "Bulan Ramadhan, merupakan bulan yang di dalamnya diturunkan Al-Quran sebagai petunjuk bagi dan pembeda antara yang hak dan batil." Karena itu, bulan Ramadhan merupakan kesempatan bagi kita untuk memperdalam hubungan kita dengan Al-Quran, merenungkan maknanya, dan meningkatkan ibadah kita.

Selanjutnya, bulan Ramadhan merupakan waktu di mana pintu-pintu surga dibuka dan pintu-pintu neraka ditutup, serta setan-setan dibelenggu. Dalam hadis riwayat Tirmidzi, Rasulullah SAW bersabda, "Jika awal Ramadhan tiba, maka setan-setan dan jin dibelenggu, pintu-pintu neraka ditutup, tidak ada satu pintu pun yang dibuka. Sedangkan pintu-pintu surga dibuka, dan tidak satu pun pintu yang ditutup." Hal ini menunjukkan bahwa bulan Ramadhan adalah waktu yang sangat istimewa di mana kita dapat lebih mudah menjauhi godaan dan mengerjakan amal kebaikan.

Tidak hanya itu, dalam 10 hari terakhir bulan Ramadhan terdapat malam yang keutamaannya lebih baik dari seribu bulan, yaitu malam Lailatul Qadar. Allah SWT berfirman dalam surat Al-Qadr [97:1-3], "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan."

Hadirin yang dirahmati Allah, mari kita manfaatkan bulan Ramadhan ini sebaik mungkin. Tingkatkan ibadah, perbanyak amal kebaikan, dan perbanyak doa agar kita mendapatkan keberkahan dan ampunan dari Allah SWT. Semoga kita semua dapat menjadi hamba yang taat dan bertaqwa, serta dapat meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Keutamaan bulan Ramadhan merupakan waktu istimewa dalam agama Islam. Dalam bulan mulia ini, Allah SWT menurunkan Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia. Bulan Ramadhan juga merupakan kesempatan bagi umat Muslim untuk memperbanyak ibadah, memperdalam hubungan dengan Al-Quran, menjauhi godaan setan, serta mendapatkan pahala besar dengan menjalankan ibadah di malam Lailatul Qadar.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...