(Baca: PHK Marak, Pemkab Kutai Minta Kejelasan Nasib Blok Sanga-sanga)

Mengenai penandatanganan kontrak Blok Sanga-sanga, pemerintah sedang memfinalisasi syarat dan ketentuannya. Setelah proses itu selesai, kontrak tersebut bisa ditandatangani antara Pertamina selaku pengelola dan SKK Migas yang mewakili pemerintah.

Proses transisi sempat menjadi sorotan dari Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara. Alasannya sampai saat ini tidak ada kejelasan mengenai masa transisi. Dampaknya, ada ribuan tenaga kerja yang diberhentikan oleh VICO Indonesia selaku operator blok tersebut.

(Baca: PHK Marak, Pemkab Kutai Minta Kejelasan Nasib Blok Sanga-sanga)

Wakil Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah mengatakan, jumlah karyawan yang dikurangi mencapai 1.000 orang. Mereka merupakan bagian dari 3.347 karyawan VICO. "Yang kena pengurangan itu kebanyakan warga lokal," kata dia di Jakarta, Kamis (18/5).

Halaman: