4,7 Juta UMKM Rambah Digital, Tokopedia Beri Pelatihan Bagi Mantan TKW

ilustrasi/Tokopedia
Ilustrasi Tokopedia
19/4/2021, 13.57 WIB

Kemudian jumlah UMKM yang memulai bisnis di Tokopedia saat pandemi corona lebih banyak dari kalangan perempuan, yakni 18,6%. Sedangkan laki-laki 13,2%.

Hasil riset itu juga menyatakan bahwa 7 dari 10 pelaku UMKM mengalami kenaikan penjualan setelah mendigitalisasi bisnis selama pandemi Covid-19. Tokopedia juga mencatatkan peningkatan jumlah mitra dari 7,2 juta sebelum pandemi, menjadi lebih dari 10 juta.

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan, digitalisasi bisnis saat pandemi merupakan hal penting agar UMKM bisa bertahan. "Kami menjadikan Covid-19 sebagai momentum akselerasi transformasi digital," katanya.

Teten mengatakan, 4,7 juta UMKM merambah ekosistem digital dalam 11 bulan terakhir. Secara keseluruhan, jumlahnya mencapai 12 juta atau 19% dari total sekitar 64 juta UMKM. “Awalnya hanya delapan juta yang go digital,” kata dia.

Pemerintah menargetkan 30 juta UMKM terhubung ke ekosistem digital pada 2023. "Maka kerja sama, kolaborasi ini penting untuk bisa kejar target ini," ujarnya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan