Dengan penyederhanaan ini biaya yang dikeluarkan dalam mengurus perizinan pembangunan perumahan pun terpangkas. Dia mengatakan biaya pengurusan izin ini akan berkurang hingga 70 persen. Hal ini menurutnya akan menggairahkan pengembang dalam membangun rumah bagi MBR.

"Sangat signifikan kita lihat perubahannya," kata Darmin. (Baca: Dua Hal Ini Masih Menghambat Program Sejuta Rumah)

Meski demikian, Darmin belum bisa memastikan penyederhanaan izin ini akan bisa membuat harga rumah bagi MBR menjadi lebih murah. Hal ini masih harus didiskusikan kembali bersama para perusahaan pengembang.

Paket kebijakan XIII akan dirumuskan menjadi Peraturan Pemerintah. Aturan ini bertujuan untuk mempercepat upaya pemerintah menyediakan rumah murah bagi MBR, sekaligus mengejar target pembangunan satu juta rumah setiap tahun.

Dalam pengumuman hari ini ternyata tidak ada paket kebijakan tentang perdagangan online atau e-commerce yang telah dibahas pemerintah sejak beberapa waktu lalu. Ketika dikonfirmasi Darmin hanya mengatakan paket untuk e-commerce dipersiapkan dalam kebijakan selanjutnya.

"Tidak untuk yang Paket Kebijakan XIII, tapi untuk yang nanti saja," kata Darmin. (Baca: Jokowi Akan Hapus Semua Aturan Menteri yang Menghambat Investasi)

Halaman: