Harga Minyak Melemah di Tengah Ramalan Kenaikan Stok AS

Image title
30 Oktober 2019, 08:57
harga minyak, kilang minyak
Katadata
Ilustrasi. harga minyak mentah berjangka jenis Brent ditutup pada US$ 61,47 per barel, turun 12 sen. Sedangkan harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate US$ 55,35 per barel turun 19 sen.

Harga minyak mentah dunia ditutup  melemah pada perdagangan Selasa (29/10) waktu Amerika Serikat (AS), setelah sempat mengalami kenaikan pada sesi sebelumnya.

Mengutip Reuters, harga minyak mentah berjangka jenis Brent ditutup pada US$ 61,47 per barel, turun 12 sen. Sedangkan harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate US$ 55,35 per barel turun 19 sen.

Sementara pada perdagangan Rabu (30/10) pukul 08.30 WIB, harga minyak mentah AS WTI kontrak November turun 0,41% menjadi US$ 55,31 pe barel dan harga minyak mentah Brent kontrak Oktober turun 0,28% menjadi US$ 61,24 oer barel

Persediaan produk olahan AS terlihat menurun pada pekan lalu karena kilang beroperasi relatif rendah. Stok bensin kemungkinan turun 2,2 juta barel, yang merupakan penurunan mingguan kelima.

(Baca: Peran Menteri ESDM Arifin Tasrif dalam Sukseskan Investasi Blok Masela)

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...