Pertamina Masih Butuh Impor Minyak meski Beli Semua Produksi Lokal

Anggita Rezki Amelia
20 Agustus 2018, 15:04
minyak
Katadata

Sementara itu, Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito mengatakan kilang yang dimiliki perusahaannya bisa mengelola seluruh jenis minyak yang diproduksi dalam negeri. Apalagi minyak hasil produksi dalam negeri berkategori bagus.

Sedangkan kilang minyak Pertamina bisa mengolah minyak dari Afrika yang kualitasnya lebih rendah. "Jadi dalam negeri pokoknya kita serap," kata Adiatma. 

(Baca: Impor Migas Naik, Defisit Transaksi Berjalan Juni Terburuk Sejak 2014)

Vice President Public & Government Affairs ExxonMobil Indonesia Erwin Maryoto mengatakan pihaknya tidak masalah menjual minyak bagian perusahannya untuk Pertamina. Berdasarkan kontrak PSC, kontraktor memang memiliki kebebasan untuk menjual bagiannya kepada pihak manapun baik dalam maupun luar negeri.

Namun, syaratnya harga masih sesuai pasar. “Kami siap untuk berbisnis dengan siapa saja termasuk dengan Pertamina sesuai mekanisme pasar,” kata Erwin kepada Katadata.co.id, Kamis (16/8).

Halaman:
Reporter: Anggita Rezki Amelia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...