Menteri ESDM Koreksi Luhut: Produksi LNG Surplus, Ekspor Tak Disetop

Muhamad Fajar Riyandanu
31 Mei 2023, 18:11
ekspor LNG, luhut, menteri esdm, arifin tasrif
ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/POOL/foc.
Menteri ESDM Arifin Tasrif.

Dari besaran produksi tahun ini, SKK Migas memproyeksikan jumlah LNG yang akan diekspor mencapai 140,3 kargo. Nilai ini mendekati angka ekspor pada tahun sebelumnya. Sedangkan sisa kargo diperuntukan untuk keperluan domestik.

Deputi Keuangan dan Komersialisasi SKK Migas, Kurnia Chairi, mencatat produksi LNG mencapai 49,7 kargo sepanjang kuartal I 2023. Dari jumlah itu, sebanyak 35 kargo dialokasikan untuk pasar ekspor yang sebagian besar untuk pasar Asia Timur.

Dia memaparkan produksi LNG berasal sumbangan produksi masing-masing 21,9 kargo Kilang Bontang Pertamina dan 27,8 kargo dari Kilang BP Tangguh.

"Ekspor LNG rata-rata ke Cina, Taiwan, korea. Lingkupnya pasar Asia Timur. Kami jarang ke Timur Tengah karena agak jauh transpornya. Itu juga termasuk gas pipa yang ke Singapura," kata Kurnia di Kantor SKK Migas pada Senin (17/4).

Penyaluran LNG ke pasar Asia Timur sejatinya didistribusikan oleh pemenang lelang lego LNG. Pemerintah umumnya menjual pasokan LNG kepada perusahaan migas global yang memenangkan tender. Satu diantaranya yakni Vitol.

"Kadang-kadang pemenangnya Vitol macem-macem. Mereka jual kemana kita juga gak tahu. Kita beri harga terbaik dari harga lelang," ujar Kurnia.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...