Melirik ke Timur, Pasar Properti Kabupaten Bekasi Semakin Cemerlang

RUMAH.COM
15 Juli 2021, 18:04
PROGRES REVITALISASI TAMAN ISMAIL MARZUKI
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/hp.

Namun, di Kabupaten Bekasi tampaknya tidak hanya rumah tapak yang berkembang cukup pesat. Apartemen juga bertumbuh walaupun cenderung lebih perlahan dibanding rumah tapak.

Tren di bagian timur Jabodetabek ini agak berbeda dengan area selatan dan barat. Pasalnya, rumah tapak di area selatan dan barat cenderung lebih berkembang di kota-kota yang masih berhimpitan langsung dengan DKI Jakarta, seperti Kota Tangerang, Tangerang Selatan dan Depok. Sementara apartemen bertumbuh lebih baik justru di wilayah yang paling jauh, yakni Kabupaten Tangerang, Bogor, dan Kota Bogor.

Kabupaten Bekasi mampu meraup pertumbuhan di kedua pasar properti tersebut. Kendati demikian, belum begitu banyak konsumen yang melirik Kabupaten Bekasi sebagai peluang baru.

Grafik 1.4 Persentase Tren Pencarian Properti di Jabodetabek pada Q1 2021 via Rumah.com
Grafik 1.4 Persentase Tren Pencarian Properti di Jabodetabek pada Q1 2021 via Rumah.com (Rumah.com)



Tren pencarian properti di Kabupaten Bekasi melalui Rumah.com pada kuartal pertama 2021 bahkan belum bisa mengalahkan Kota Bekasi.

Hanya 4 persen konsumen properti yang ingin mencari hunian idaman untuk tinggal maupun investasi di Kabupaten Bekasi. Proporsi ini bahkan lebih rendah daripada Kabupaten Bogor yang meraup 7 persen konsumen properti di Rumah.com, setara dengan Jakarta Utara.

Padahal, properti di Kabupaten Bekasi terus berkembang dan semakin pesat dengan dorongan infrastruktur yang semakin cepat.

Jalan Tol Cibitung-Cilincing yang rencananya dioperasikan pada tahun ini dan Tol Cibitung-Cimanggis yang tengah mengejar target penyelesaian pada 2022 mendatang menjadi potensi pendorong pertumbuhan properti di Kabupaten Bekasi.

Bahkan, rencananya pada 2024 wilayah Tambun Kabupaten Bekasi juga akan terhubung dengan Jalan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu)

Kemudahan akses transportasi darat yang disertai pergeseran preferensi konsumen properti akan membuat daerah Bekasi semakin seksi untuk dijadikan target pencarian hunian idaman, baik untuk tinggal maupun investasi.

Apalagi Kabupaten Bekasi cenderung masih banyak lahan terhampar sehingga hunian dengan kualitas lingkungan yang baik tidak sulit untuk didapatkan.

Di sisi lain, banyaknya industri pengolahan di Kabupaten Bekasi juga menjadi peluang investasi properti yang cukup menarik. Ekonomi Kabupaten Bekasi memang paling utama didorong oleh industri pengolahan. Menurut Badan Pusat Statistik Kabupaten Bekasi, proporsi industri dalam Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) mencapai 77,2 persen.

Sekalipun sempat terjadi penurunan selama pandemi Covid-19, keberadaan industri pengolahan di Kabupaten Bekasi masih menjadi peluang yang menguntungkan bagi penyewaan properti, baik untuk para pekerja dalam negeri maupun ekspatriat di pabrik multinasional.

Halaman:
Penulis: Padjar Iswara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...